Sudah hampir seminggu, saya yang rutin stiap pagi jogging sudah merasakan adanya perubahan cuaca di pagi hari di kota pekanbaru.
Dari yang biasanya cerah dan segar untuk dihirup dalam-dalam, sekarang terasa 'garing' dan pengap.
Inilah kenyataannya, makhluk halus bernama 'asap' itu kembali datang menyelimuti kotaku tercinta pekanbaru.
Saya hanya bisa mengelus dada, karena ini sudah menjadi rutinitas setiap tahun. Entah sampai kapan.
Saya tidak tahu apakah akan ada dampak buruknya buat tubuh ini karena semenjak tahun 1992 an sedari kuliah, asap sudah menjadi makanan setiap tahun.
Kalo mau dibandingkan, dahulu pekatnya asap bukan kepalang tanggung. Saya ingat kalo kuliah dulu sampe2 gak bisa melihat dosen yang ngajar!
Tapi efek buruk pada anak-anak dan bayi sudah dapat dipastikan terjadi! Baca artikelnya disini.
Saya cuma berharap mudah-mudahan setiap tahun akan semakin tipis dan akhirnya hilang...
Mungkin karena sifat alami asap yang memang harus habis tertiup secara perlahan-lahan.
Semua pihak hendaknya sadar pentingnya udara dan lingkungan yang bersih. Jangan hanya memikirkan kepentingan dan keuntungan sendiri. Setuju!!
Ditengah perjalanan kekantor pagi ini juga ada satu pelajaran berharga yang saya dapat ketika melewati persimpangan lampu merah di jalan durian pekanbaru.
Memang disana sudah dipasang lampu merah, tapi masih saja ada yang nyelonong masuk disaat bukan gilirannya. Akibatnya terjadi kemacetan yang diisi dengan berbagai makian dan cacian.
Saya berpikir alangkah baiknya kita mulai pandai-pandai mengendalikan diri. Kenapa juga harus memaki. Kenapa juga harus marah?
Kalo yang nyerobot sudah terlanjur masuk, ya sudah... berikan saja jalannya sehingga masalah itu selesai saat itu juga. Daripada di paksa masuk dan akhirnya sama-sama stuck!
AYo mulai bersabar, bukankah memberi lebih mulia dari pada menerima. Jadi berikanlah sebanyak yang kita mampu. Pastinya alam akan memberi kembali kepada kita dalam bentuk dan waktu yang kita semua tidak tahu...amiien
Cerita kota pekanbaru riau terkini berita masyarakat melayu
Pekanbarukita.com
Tempat Review Hotel & More
Tuesday, February 19, 2008
Yuk kita bicara asap dan kesabaran pagi ini
at 10:39 AM
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment